Sabtu, 30 April 2016

Oemah Daun Cafe & Resto Bukan Hanya Sekedar Tempat Makan



Berbicara tempat makan di Purwokerto memang banyak sekali tempat makan berbagai konsep yang bisa kamu temukan di sini. Dari mulai yang hanya berlokasi di pinggir jalan dengan tenda ala kadarnya yg berdiri di trotoar sampai dengan tempat makan yang menjamin pengunjungnya dengan kenyamanan dan pelayanan setandar hotel berbintang. Untuk pilihan menunya juga sanggat beranekaragam mulai dari hanya sekedar nasi rames dan angkringan sampai makanan internasional dari berbagai negara yang memang saat ini mulai banyak penikmatnya.
Oemah Daun café & resto adalah tempat makan di Purwokerto yang bukan hanya sekedar tempat makan. Dengan tempat dan parkiran yang luas tempat makan ini cocok untuk penyelenggaraan berbagai acara yang membuntuhkan tempat yang nyaman untuk menampung banyak peserta. Selain teras utama dan lesehan yang sering di pakai oleh pengunjung untuk menikmati menu pilihan mereka, Oemah Daun memiliki  Fuction Hall atau gedung besar yang mampu menampug cukup banyak orang. Selain itu tersedia juga meeting room yang tertutup sehingga segala aktifitas meeting tidak terganggu oleh pengujung lain. Oemah Daun juga memiliki halaman tengah yang cukup luas dengan konsep taman ala-ala Bali dengan berbagai tanaman dan bunga.
Oemah Daun Café & Resto menyajikan banyak menu pilihan nusantara, yang menjadi favorit para pelanggan antaranya adalah Gurameh Asam Manis, Ayam Penyet Kampung, Soto Tangkar, Sop Iga dan berbagai tumisan dan ca sayur. Selain menu nusantara Oemah Daun Café & Resto juga menyajikan menu ala Western yang sudah sesuaikan dengan selera makan orang Indonesia seperti  Chicken Gordon Blue dan Steak Iga. Untuk menu minuman Oemah Daun Café & Resto juga memberikan banyak sekali pilihan, yang menjadi favorit adalah Es Kacang Merah, Es Jeruk Kelapa dan Es Doger. Untuk kamu yang memang benar-benar ingin merasakan asmosfer Purwokerto disini kamu harus memesan Mendoan Spesial Oemah Daun karena bisa dibilang kamu belum ke Purwokerto kalo belum makan mendoan. Selain mendoan yang memang menjadi favorit Oemah Daun Café & Resto juga punya banyak pilihan menu makanan ringan seperti Banana Grill dan Roti Bakar Es Cream.